Pucuk merah ( Syzygium myrtifolium Walp. )
02 Juni 2022 - Pucuk merah ( Syzygium myrtifolium Walp. )
Habitus pohon kecil. Sistem perakaran tunggang. Batang, berkayu keras, tinggi mencapai 1-5 meter, berbentuk bulat, tumbuh tegak ke atas, percabangan monopodial. Daun, tunggal, berbentuk lanset dengan duduk daun berhadapan, ujung meruncing, tulang daun menyirip, tepi rata, permukaan mengkilat, warna daun mengalami perubahan, ketika muda atau baru membuka berwarna merah menyala, kemudian berubah menjadi cokelat, lalu berubah menjadi hijau. Bunga, majemuk tersusun dalam malai berkarang pada ketiak dan ujung ranting. Permudaan secara alami dengan biji, namun dapat diperbanyak dengan cara cangkok atau stek batang. Pucuk merah banyak ditanam sebagai tanaman hias dan tanaman peneduh.
Referensi :
HMB-Helianthus Universitas Pakuan. (2022, June 2).Pucuk merah ( Syzygium myrtifolium Walp. ). Retrieved from Situs Resmi HMB-Helianthus: https://hmbhelianthus.wordpress.com/2022/06/02/pucuk-merah-syzygium-myrtifolium-walp-%ef%bf%bc/